Evaluasi administrasi 10 program pokok PKK Desa Mangunlegi

  • Jan 10, 2024
  • MANGUNLEGI-BATANGAN

mangunlegi-batangan.desa.id. Bertempat di Balai Desa Mangunlegi, tim penggerak PKK Kabupaten Pati mengadakan evaluasi administrasi 10 program pokok PKK. PKK Desa Mangunlegi merupakan salah satu desa binaan di wilayah kecamatan Batangan. Hadir dalam kesempatan tersebut, istri pj. Bupati Pati sebagai ketua tim penggerak PKK Kabupaten, Camat beserta Ketua penggerak PKK Kecamatan Batangan, Kepala Desa beserta Ketua PKK Mangunlegi dan seluruh anggotanya. Selain pembinaan administrasi, tim penggerak PKK Mangunlegi juga menampilkan berbagai macam produk olahan industri rumah tangga. Mulai dari olahan makanan berbahan baku ikan bandeng dan udang, kerupuk, terasi, minuman kunir asem dan berbagai jenis kerajinan tangan lainnya.

Evaluasi dan pembinaan ini mencakup semua pokja. Mu[ai dari pokja 1 sampai 4. Pokja.1 membidangi dan mengelola program penghayatan dan pengamalan pancasila dan program gotong royong. Pokja.2 mengelola program pendidikan dan ketrampilan dan pengembangan kehidupan berkoperasi, melalui penyuluhan,orientasi,dan pelatihan secara optimal.  Kemudian pokja.3 mengelola program pangan,sandang,perumahan, dan tata laksana rumah tangga. Dan pokja 4 yang membidangi kesehatan, perencanaan sehat, kelestarian lingkungan hidup. Di harapkan dengan adanya pembinaan ini, semua anggota PKK Mangunlegi menjadi contoh dan selalu tampil dalam semua kegiatan di masyarakat.